Notification

×

Warga Kranji menemukan seorang anak perempuan berusia 6-7 tahun yang sedang berdiri sambil menangis di Menara Air

Senin, 25 Maret 2024 | Maret 25, 2024 WIB Last Updated 2024-03-25T03:14:37Z

 



Kota Bekasi 25/03/2024

Warga Kranji, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (24/3/2024) sore, menemukan seorang anak perempuan berusia 6-7 tahun yang sedang berdiri sambil menangis di Menara Air, tepatnya depan Ruko Fotokopi Eropa, Jl. Nangka Raya.


Menurut informasi, Siti Aisyah berpisah dengan orangtuanya di Pasar Kranji, kemudian dia berjalan menelusuri Jalan Raya Bekasi hingga sampai di Menara Air.


Dari pukul 13.00 WIB, anak perempuan tersebut terlihat warga terus menangis mencari orangtuanya berdiri di depan ruko tersebut.


Kemudian warga membawa anak tersebut ke Kantor Polsek Bekasi Barat.


“Bagi yang kenal anak ini, atau orang tua nya bisa datang langsung ke Kantor Polsek Bekasi Barat yang berada di Jalan Bekasi Raya, depan Grand Mall Bekasi,” kata salah satu warga yang mengantarkan anak tersebut ke Polsek Bekasi Barat. 


Dilansir dari BekasiPedia(red)

×
Berita Terbaru Update